skip to main content

Rancang Bangun Sistem Informasi Kampus Hijau Berbasis Web Pada JSN (Jaringan Sensor Nirkabel)

Program Studi Sistem Komputer, Universitas Diponegoro, Indonesia

Published: 23 Apr 2016.
Open Access Copyright (c) 2016 Jurnal Teknologi dan Sistem Komputer under http://jtsiskom.undip.ac.id/index.php/jtsiskom/about/editorialPolicies#custom-2.

Citation Format:
Abstract
Lingkungan merupakan masalah bersama yang membutuhkan sinergi semua lapisan masyarakat, termasuk civitas akademika. Oleh karena itu, kampus hijau turut andil dalam upaya pengelolaan lingkungan. Pemantauan lingkungan berbasis teknologi dapat membantu pemerhati lingkungan untuk memantau area kampus. Alat pemantauan lingkungan dapat berupa sensor pendeteksi konsentrasi gas CO, NO 2 , kepadatan partikel debu, suhu, kelembaban udara dan intensitas cahaya. Agar data sensor dapat diketahui oleh seluruh pemerhati lingkungan yang berada di mana saja, maka dibutuhkan wadah yang mampu menyajikan data sensor secara realtime. Sistem Informasi Kampus Hijau dibangun dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan MySQL sebagai penyimpanannya. Metode perangkat lunak yang digunakan adalah waterfall yang terdiri dari analisis kebutuhan, desain, pengkodean, pengujian dan pemeliharaan. Pengujian fungsional yang dilakukan menggunakan metode blackbox. Hasil yang diharapkan dari Sistem Informasi Kampus Hijau ini adalah terciptanya sistem informasi yang dapat menyajikan data lingkungan yang dihasilkan oleh sensor pendeteksi secara realtime.
Keywords: Kampus Hijau; Teknologi dan Informasi;sistem informasi; Jaringan sensor nirkabel

Article Metrics:

Last update:

  1. Designing of integrated information system (IIS) scheme for private higher education in indonesia: a strategic plan

    Iswandi Idris, Fajrillah, Wirda Novarika Ak, Dina Hastalona, Afif Syarifudin Yahya, Nita Marikena. IOP Conference Series: Materials Science and Engineering, 1003 (1), 2020. doi: 10.1088/1757-899X/1003/1/012151

Last update: 2024-11-20 22:25:57

  1. Designing of integrated information system (IIS) scheme for private higher education in indonesia: a strategic plan

    Iswandi Idris, Fajrillah, Wirda Novarika Ak, Dina Hastalona, Afif Syarifudin Yahya, Nita Marikena. IOP Conference Series: Materials Science and Engineering, 1003 (1), 2020. doi: 10.1088/1757-899X/1003/1/012151